Monday 21 February 2011

Ksatria baja tinja

Pada suatu jaman, dimasa perburuan harta karun masih melegenda, akhirnya ditemukanlah lokasinya, yang tiada lain tiada bukan adalah di dalam septic tank (pembuangan tinja) terbesar yg pernah ada di bumi ini..
Belum pernah ada yg selamat hidup2 selama ini karena bau yg sangat menyengat itu membuat hampir seluruh warga yg mencobanya meninggal, meski dari kejauhan lokasi...
Akhirnya, Sang Raja dari suatu kaum, memerintahkan kepada Rakyatnya, untuk membantunya mengambil harta karun tersebut, dengan imbalan apapun yg diharapkan oleh pengambilnya...
Raja: "Barang siapa bisa mengambil harta karun di dalam sana untuk saya, akan saya penuhi segala keinginannya di dunia ini"... Dengan lantang sang Raja berkata..
maka dengan antusias dan juga diiringi rasa takut, muncullah beberapa ksatria yg ingin mencobanya...
banyak ksatria yg gugur dalam tantangan kali ini... semuanya tewas mengenaskan... dan tercatatlah rekor2 jarak terdekatnya....
Ksatria 114: .... (tewas di jarak 100m dari lokasi).... wah, benar2 menyeramkan bau itu...
Ksatria 198: Setelah berjalan terengah2.... diapun tewas (di jarak 20m dari lokasi)... padahal sedikit lagi lho.... kasihan...
Ksatria 228: perjuangan hebat dilaluinya, dia sudah mencapai bibir Septic tank itu.... diapun tewas..... Raja semakin merinding karena merasa hampir dibuat senang olehnya.....
akhirnya....
Tiba2 seseorang berlari sangat kencang ke arah septic tank tersebut, dan tanpa ragu ia menyeburkan diri kedalamnya.
"Dia sungguh ksatria yang sangat tangguh", gumam sang raja. Lalu beberapa saat kemudian ksatria itupun keluar sambil membawa kotak harta karun yg dinanti2kannya sejak lama oleh Rajanya....
Raja sungguh bahagia, dan pestapun diadakan. Kemudian sang raja bertanya kepada Ksatria itu. Ia diminta berbicara di depan podium kepada seluruh warganya seputar hadiah yg akan dimintanya.....
Raja: "Ksatria kebanggaanku.... Hadiah hebat apakah yg akan anda harapkan dari saya, atas keberhasilanmu mengambil Harta karun yg sudah lama saya nantikan", tanya Raja dengan bijak kepada ksatria itu...
Ksatria: "saya inginkan... PEDANG"....
Rajapun terkaget2, bahkan merasa hina rasanya, karena murah sekali keinginan para ksatria itu...
entah apakah karena dia "low profile", atau karena gak tau benda apa saja yg mahal, Rajapun bingung...
Rajapun mengabulkan hadiah PEDANG terbaik yg pernah ada di jaman itu....
Raja: "Inilah pedang yg anda harapkan dari saya, terimalah"
Ksatria: "Terimakasih Raja"
Lalu ksatria itu dengan segera mengangkat PEDANG tersebut, dan sang Ksatria berkata kepada para rakyat dengan penuh semangat....
"SIAPA YG MENDORONG SAYA TADI ??!!!" @ # % $ & * $# (kaskus)

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More